Ribuan Pendukung Sambut Pendaftaran Ahmadliyah-Irwan Suharmi ke KIP Simeulue
SINABANG: Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Simeulue, Ahmadliyah-Irwan Suharmi (AHI), secara resmi mendaftarkan diri untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Proses pendaftaran ini mendapatkan dukungan luar biasa dari masyarakat yang antusias mengawal pasangan tersebut.
Ratusan relawan dan massa pendukung turut hadir ke Kantor Komisi Independen Pemilihan (KIP) Simeulue, memperlihatkan semangat dan antusiasme yang tinggi dalam mendukung AHI. Mereka berharap pasangan ini dapat membawa perubahan positif bagi Simeulue.
Sebelum berangkat ke KIP, pasangan Ahmadliyah-Irwan Suharmi menggelar acara santunan anak yatim serta melaksanakan shalat dhuha bersama di Masjid Agung Tgk Khalilullah. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk doa dan harapan agar proses pencalonan mereka mendapatkan keberkahan.
Selain itu, acara tersebut juga dihadiri oleh perwakilan partai pengusung, termasuk Partai Gerindra, Partai Demokrat, Partai Aceh, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Kehadiran partai-partai ini semakin memperkuat posisi AHI dalam kontestasi Pilkada mendatang.
Suasana pendaftaran di KIP Simeulue berlangsung meriah dengan sorak sorai pendukung yang memenuhi area sekitar. Antusiasme masyarakat terhadap pasangan Ahmadliyah-Irwan Suharmi ini menjadi tanda awal yang baik bagi perjuangan mereka dalam memenangkan Pilkada 2024.
Dengan dukungan yang begitu kuat, Ahmadliyah dan Irwan Suharmi optimis bisa meraih kemenangan dalam Pilkada Simeulue dan membawa perubahan yang lebih baik bagi masyarakat setempat.(Heri)